LAHAT, DS — Pj Bupati Lahat Imam Pasli SSTP MSI melaksanakan kunjungan kerja Posyandu Balita di Desa Selawi, Kecamatan Lahat kabupaten Lahat, selasa (20/08/2024).
Kunjungan Pj Bupati Lahat ke posyandu balita ini usai membuka operasi pasar murah tekan inflansi, sekaligus juga menjalin silaturahmi bersama masyarakat, kader, dan orang tua balita untuk mengingatkan tentang pentingnya pemantauan pertumbuhan balita.
Dalam kunjungan tersebut Pj Bupati Lahat Imam Pasli SSTP MSI menyampaikan posyandu merupakan garda terdepan dalam pemenuhan kebutuhan kesehatan dasar dalam peningkatan gizi masyarakat.
Sebagai orang tua kita memiliki tugas berat karena wajib memperhatikan anak dengan memberikan pembinaan serta pengawasan kepada anak-anak.
“Tentunya saya harap agar pembinaan terhadap balita ini terus terlaksana, agar kesehatan terhadap bayi balita serta ibu hamil terus baik”, ucapnya. (ril)