PRABUMULIH, DS — Hadir didampingi Istri, Wakil Wali Kota (Wawako) Prabumulih Franky Nasril SKom mengikuti sholat tarawih dalam giat Safari Ramadhan 1446 Hijriah di Masjid Al-Hikmah Jalan Surip Kelurahan Mangga Besar pada Senin, (10/03/2025).
Sejumlah jajaran Forkopimda dan OPD Prabumulih hadir di antaranya, Wakapolres, Perwakilan dari unsur TNI, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Asisten, Diskominfo, Inspektorat, Dinas Koperasi, Kesra, Protokol Pemkot, Ketua BAZNAS, Dishub, Pol Pp hingga Camat Utara.
Disambut hangat oleh Ketua Masjid dan seluruh jemaah, Franky menyampaikan terima kasihnya karena merasa pulang kampung mengikuti sholat berjamaah di Masjid Al-Hikmah.
“Alhamdulillah ini resminya hari pertama. Awalnya pak Kabag Kesra coret-coret, akhirnya saya milih Masjid Al-Hikmah karena di sini ada orang tua saya dan keluarga saya. Jadi kami langsung datang ke sini,” ungkap Franky.
Wawako ini mengucapkan syukurnya karena ia dan Wali kota Prabumulih H Arlan, resmi dilantik pada 20 Februari Bulan kemarin serta ingin lebih dekat dengan masyarakatnya.
Oleh karena itu, atas nama Pemerintah Kota Prabumulih, Franky mengharapkan do’a dan dukungan penuh agar ke depan semua program-programnya bisa cepat direalisasikan.
Menutup sambutannya, Franky memberikan mesin penghisap debu (vacuum cleaner) serta perangkat elektronik lainnya untuk diserahkan ke Masjid Al-Hikmah Kota Prabumulih.
“Jadi di sini kami tim ll membawa vacuum cleaner, cuma pinggirannya banyak yang lain. Mungkin Insya’ Allah usulan masuk tadi pasti kami tampung,” tutup Franky. (ADV)